Bantuan Layanan Konsultasi Broker Asuransi dalam Pengajuan Klaim

Bantuan Layanan Konsultasi Broker Asuransi dalam Pengajuan Klaim

Broker Asuransi adalah sebuah badan yang dibentuk untuk mewakili kepentingan nasabah dan membantu guna mendapatkan hak-hak nasabah secara penuh atas perusahaan asuransi di mana nasabah tersebut tercantum namanya sebagai pemegang polis. Pada umumnya, broker asuransi membantu pengelolaan asuransi bisnis dengan nasabah berupa perusahaan atau organisasi.

Jika kepemilikan asuransi bisnis dibeli melalui broker asuransi, maka salah satu peran dan tanggung jawab dari broker asuransi adalah membantu memberikan konsultasi kepada nasabah saat terjadi pengajuan klaim.

Peran broker asuransi saat terjadi klaim bisa menjadi barometer apakah broker asuransi tersebut dapat dinilai sebagai broker asuransi dengan kredibilitas baik yang mampu menjalankan peran dan tanggung jawab sesuai dengan kewajiban yang harus diberikan ke pemegang polis.

Namun perlu diketahui bahwa untuk mengajukan klaim asuransi dengan bantuan layanan konsultasi broker asuransi, terdapat beberapa proses yang harus dilalui. Berikut ini adalah diantaranya:

1. Sebelum pengajuan klaim, periksa kembali masa periode polis asuransi bisnis yang dimiliki apakah masih berlaku atau tidak.

2. Hubungi broker asuransi segera setelah peristiwa terjadi. Broker asuransi biasanya memberikan informasi tentang langkah-langkah apa yang harus dilakukan.

3. Nasabah akan diminta untuk membuat dokumentasi awal dengan menyimpan bukti atau mengambil foto kerusakan sesaat setelah kejadian.

4. Setelah melakukan pelaporan secara lisan, segera lakukan pelaporan klaim secara tertulis. Broker asuransi dapat membantu memberikan konsultasi mulai dari pengisian formulir klaim dan kronologi kejadian, dokumen apa saja yang harus dilengkapi untuk pengajuan klaim sesuai dengan perjanjian polis asuransi yang dimiliki, serta jika ada tuntutan dari pihak ketiga.

5. Setelah pengajuan klaim ke perusahaan asuransi, broker asuransi dapat membantu memberikan informasi perkembangan status klaim terkini, dan besarnya nilai klaim yang disetujui.

Menggunakan layanan broker asuransi akan memberikan manfaat dan nilai tambahPilihlah broker asuransi yang memiliki kredibilitas baik dan berpengalaman. Marsh Indonesia dapat menjadi pilihan karena telah berpengalaman membantu ribuan perusahaan dalam mengelola risiko bisnis, memberikan pilihan asuransi sesuai risiko bisnis, dan membantu memberikan konsultasi jika terjadi klaim.

 

Source:

https://insly.com/en/blog/2015/07/31/should-insurance-brokers-offer-claims-management-service/

https://www.cermati.com/artikel/mengenal-broker-asuransi-seperti-apa-peran-dan-tanggung-jawabnya

https://www.chubb.com/id-id/customer-service/cara-mengajukan-klaim.aspx 

1 Response to " Bantuan Layanan Konsultasi Broker Asuransi dalam Pengajuan Klaim"

  1. You bear through a awesome vacancy. I sanity definitely quarry it moreover personally suggest to my buddys. I am self-possessed they determination be benefited from this scene. fx마진거래

    ReplyDelete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel