Menikmati Liburan di Kebun Binatang Kinantan dan Benteng Fort De Kock Bukittinggi

Benteng Fort De Kock
Kebun Binatang Kinantan merupakan kebun binatang terbesar yang ada di Sumatera Barat. Sedangkan Benteng Fort De Kock merupakan salah satu benteng milik Belanda yang memiliki sejarah yang kelam bagi masyarakat Sumatera Barat, terutama bagi masyarakat Kamang.

Untuk pembahasan permasalahan kenapa Benteng Fort De Kock menyimpan sejarah kelam untuk masyarakat Sumatera Barat, sobat bisa baca pada artikel dibawah ini:

Kebun Binatang Kinantan Bukittinggi
Sumber: itiakladomudo.com
Kita kembali ke topik utama, Kebun Binatang dan Benteng Fort De Kock merupakan dua tempat wisata yang selalu ramai dikunjungi. Kedua tempat wisata ini dihubungkan oleh jembatan gantung yang cukup terkenal di Sumatera Barat, yaitunya Jempatan Limpapeh.

Baca Juga Artikel Lainnya:
Jembatan ini lah yang menghubungkan kedua tempat wisata ini, sehingga akan memudahkan para pengunjungnya untuk mendatangi kedua tempat wisata ini. Selain itu dilokasi Kebun Binatang Kinantan dan Benteng Fort De Kock sangat banyak sekali terdapat tempat-tempat spot untuk berfoto-foto.

Kedua tempat ini merupakan dua tempat yang wajib sobat kunjungi, karena selain menyimpan nilai sejarah. Dilokasi wisata ini juga terdapat museum binatang yang di awetkan, dari sana anak-anak dapat mempelajari segala hal tentang binatang.
Benteng Fort De Kock
Sumber: triptrus.com
Untuk lokasi Kebun Binatang Kinantan berada di dekat Jam Gadang, kira-kira 300 meter dari Jam Gadang. Sedangkan untuk Benteng Fort De Kock tentu berdekatan sekali dengan Kebun Binatang Kinantan, sobat cukup melewati Jembatan Limpapeh. Benteng Fort De Kock juga sangat berdekatan dengan museum RRI.

Jika sobat bingung mencari tempat menginap setelah lelah berwisata juga tersedia banyak sekali tempat penginapan seperti hotel dan homestay di dekat lokasi Benteng Fort De Kock. Nah bagi sobat yang tertarik untuk berkunjung silahkan datang langsung ke Kota Bukittinggi.

Dan bagi sobat yang sudah pernah ke dua tempat wisata ini, silahkan berikan komentarnya mengenai pengalaman ketika berkunjung di kolom komentar dibawah.

Thanks for wahing and regard


0 Response to "Menikmati Liburan di Kebun Binatang Kinantan dan Benteng Fort De Kock Bukittinggi"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel